Lampung Utara||Masyarakat Desa Muara Dua meminta kepada Pemerintah Daerah Lampung Utara. Agar dapat melakukan preservasi jembatan pasca di terjang banjir bandang beberapa hari yang lalu.
Jembatan tersebut merupakan penghubung antar Desa dan antar dua Kecamatan yang berada di Desa Muara Dua Kecamatan Abung Tinggi menuju ke Kecamatan Tanjung Raja.
El Zamzami selaku Kepala Desa Muara Dua mewakili masyarakat menyampaikan, kami saat ini meragukan jembatan penghubung antar kecamatan dapat terputus, apa lagi dampak dari banjir bandang Kamis 9 Maret kemarin talut penahan tanah (TPT) yang ada di ujung jembatan sudah pada rontok .” katanya 13 – 03 – 2023.
Lanjut Zamzami, dengan hal tersebut kami selaku masyarakat sangat bermohon kepada Pemerintah Daerah Lampung Utara.
“Agar memperbaiki jembatan yang kini terlihat telah rontok dan dapat segera pemasangan Bronjong menahan longsor tanah dan pondasi jembatan.
Kalau tidak segera untuk segera dapat di perbaiki takut nantinya semakin parah dan berakibatkan jembatan tersebut putus .” tukasnya (Yandi).