SELAYAR — Musibah pohon tumbang yang dipicu angin kencang menimpa warga Dusun Pamatata Desa Pamatata Kecamatan Bontomatene Kabupaten Selayar Sulawesi Selatan yang mengakibatkan rusaknya bagian atap dan dinding rumah korban.
Menindaklanjuti laporan kejadian Kepala bidang perlindungan dan jaminan sosial (Kabid Linjamsos) Dinas Sosial Kabupaten Selayar, Patta Raja, SE, bergerak cepat memimpin kegiatan assesmant dan sekaligus menyerahkan bantuan tanggap darurat.
Bantuan darurat diserahkan Dinas Sosial kepada Sirajuddin, warga Dusun Pamatata yang rumahnya rusak tertimpa pohon tumbang pada sekira pukul 21.00 Wita, Kamis (8/12) malam lalu.
Penyerahan bantuan darurat turut dihadiri dan disaksikan Rahmawati Nurdin dan Zaenal Arifin dua personil Tagana Dinas Sosial Kabupaten Selayar yang mendampingi Kabid Linjamsos dalam kegiatan assesmant dan penyaluran bantuan tanggap darurat.
Kita berharap agar bantuan bisa bermanfaat dan sedikitnya bisa menutupi kebutuhan sementara keluarga korban yang terdiri atas tiga orang, satu diantaranya balita berusia dua tahun, terang Kabid Linjamsos, Dinsos Kabupaten Selayar kepada awak media, Senin, (12/12). (Endang/FS)